Kamis, 09 Februari 2012

JEJARING SOSIAL YANG POPULER DI KALANGAN ANAK REMAJA


Sekarang ini sudah banyak anak remaja yang menggunakan jejaring sosial sebagai media penghubung antara orang dari suatu daerah dengan daerah lainnya di Indonesia bahkan dari suatu negara dengan negara lain. Situs jejaring sosial yang sekarang ini digemari oleh anak remaja adalah jejaring sosial facebook. Sebelum itu, terlebih dahulu kita harus ketahui pengertian jejaring sosial itu sendiri. Jejaring sosial adalah suatu struktur sosial yang terbentuk dari simpul-simpul (yang umumnya adalah individu atau organisasi) yang diikat oleh satu visi, ide, keturunan dan teman. Istilah jejaring sosial ini pertama kali dikemukakan oleh profesor J.A. Barnes di tahun 1954.
Jejaring sosial yang paling populer saat ini dikalangan anak remaja adalah facebook. Facebook adalah situs web jaringan sosial yang diluncurkan pada 4 Februari 2004 dan didirikan oleh Mark Zuckerberg,awalnya hanya untuk linkungan sendiri dimana digunakan untuk komunikasi antar mahasiswa lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School. Sekarang Facebook merupakan situs peringkat no 1 yang di cari orang Indonesia di google search dengan kata kunci facebook,login facebook,cara membuat facebook, dan semua kata yang ada kata facebooknya.Bagaimana dengan anda ?
Facebook telah menjadi situs sosial networking terbesar saat ini, ada bagitu banyak manfaat facebook yang bisa kita gunakan. Walaupun sekarang banyak yang menyalahgunakan facebook untuk tindakan kriminal. Tapi bukankah setiap benda memiliki dua sisi, terang dan gelap. Contohlah narkoba yang dapat membuat anda mati, tapi itu juga pentingkan untuk medis.

          Ada banyak tips untuk meminmalisir kejahatan di facebook, seperti jangan meng-Add orang yang belum dikenal dan jangan terlalu percaya dengan orang-orang yang ada di facebook. Karena bisa saja profilnya 100% palsu, serta jangan terlalu sering menambahkan teman dalam jumlah banyak sebab bukannya bertambah teman tapi malah diblokir dan tidak dapat menambah pertemanan dalam kurun waktu yang telah ditentukan.
 Manfaat Facebook :
1)      Kita dapat menemukan teman lama dan mendapatkan teman baru
2)      Sebagai media promosi yang efektif,
3)      Sebagai media diskusi, salah satu fitur di situs jejaring sosial ini adalah group, yang berfungsi seperti forum. Anda bisa berdiskusi tentang apapun
4)      Sebagai tempat dukungan, masih ingat kasus Kriminalisasi KPK atau uang koin prita. Darimana semua orang mendukungnya, Dari facebooklah semua berasal.
Dampak Positif Facebook :
1.      Dapat saling bertukar informasi,
2.      Digunakan untuk mengkampanyekan  suatu ide, seperti “say no to drug”
3.      Dapat mengiklankan produk-produk yang dijual oleh suatu perusahaan, dan masih banyak lagi pokoknya segala hal yang positif bagi masyarakat.
Dampak Negatif Facebook :
1.      Mengurangi kinerja banyak karyawan perusahaan, dosen, mahasiswa yang bermain facebook pada saat bekerja,
2.      Berkurangnya perhatian terhadap keluarga karena keasyikan bermain facebook,
3.      Tergantikan kehidupan sosial, karena facebook sangat nyaman sehingga sebagian orang cukup berinteraksi lewat facebook saja.
4.      Batasan antara privasi dan sosial menjadi kabur,
5.      Tersebarnya data penting yang tidak semestinya,
6.      Adanya situs-situs berbau pornografi,
7.      Terjadinya kesalahpahaman
8.      Penipuan dan masih banyak lagi.
Pesan saya, gunakan teknologi baru dengan sebaik - baiknya untuk melakukan perbuatan - perbuatan yang baik, bermanfaat, dan tidak merugikan diri sendiri atau orang lain. Semoga bermanfaat :D

Kesimpulan :
Jejaring sosial adalah suatu struktur sosial yang terbentuk dari simpul-simpul (yang umumnya adalah individu atau organisasi) yang diikat oleh satu visi, ide, keturunan dan teman. Jejaring sosial yang paling populer saat ini dikalangan anak remaja adalah facebook. Facebook adalah situs web jaringan sosial yang diluncurkan pada 4 Februari 2004 dan didirikan oleh Mark Zuckerberg, yang awalnya digunakan sebagai media komunikasi antarmahasiswa lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School. Tapi seiring berkembangnya IPTEK, facebook kini digunakan sebagai media silahturahmi antarteman lama, menemukan teman baru, mengungkapkan perasaan dan pikiran, media untuk narsis dengan mengupload foto-foto, promosi dan sebagainya. Hadirnya jejaring sosial facebook pastinya memiliki dampak positif dan negatif, maka dari itu kita harus pintar-pintar menggunakannya agar tidak terjerumus ke hal-hal negatif.